Tribratanewslangsa.com - Birem Rayeuk, Untuk mencegah adanya kebakaran hutan dan lahan Polsek Birem Bayeun aktif memberi peringatan dan himbauan kepada perusahaan baik BUMN maupun swasta serta masyarakat untuk tidak membakar hutan dan lahan , Minggu (07/03/2021).
Kapolsek Birem Bayeun Iptu Eko Hadianto, S.E, M.H mengatakan bahwa pihaknya rutin melakukan sosialisasi dan memberi peringatan agar tidak membakar hutan dan lahan untuk perusahaan agar menyediakan alat pemadaman serta stok air apabila sewaktu-waktu adanya kebakaran maka kita akan siap untuk pemadaman , apabila melihat api agar segera di padamkan ,ujar Iptu Eko.
Kanit Binmas Polsek Birem Bayeun Aiptu Saiful Ritonga di perusahaan swasta milik PT Arco yang berada di Gampong Alue Buloh mengumpulkan sejumlah karyawan dan memberi himbauan serta langkah langkah apabila nantinya ada di temukan titik api ,gunakan alat yang sudah tersedia ucap Aiptu Saiful Ritonga.
Penulis : Jefrizal
Editor : Sugiono
Publish : Agus.