Tribratanewslangsa.com–Langsa, Kapolsek Langsa Timur IPTU Surya D Sofyan SH, bersama Camat Langsa Lama H.Zakaria,SE, melaksanakan pengecekan kesiapan kampung tangguh Aceh di Gampong Meurandeh Aceh, Kecamatan Langsa Lama, Pemko Langsa , Selasa (23/03/2021).
Dalam kunjungannya IPTU Surya D Sofyan SH, bersama Camat Langsa Lama H.Zakaria,SE melaksanakan pengecekan langsung terhadap kesiapan Gampong Tangguh Aceh di Gampong Meurandeh Aceh,Kecamatan Langsa Lama,Pemko Langsa antara lain Kelengkapan Fasilitas penunjang seperti Posko Gampong Tangguh, Pos Siskamling, Ketahanan Pangan, serta ketersediaan ruang isolasi lengkap fasilitas penunjang tak luput dari perhatian Muspika
”Kami mengapresiasi dengan terbentuknya Gampong Tangguh Aceh yaitu Gampong Meurandeh Aceh dan akan dijadikan percontohan di Gampong-Gampong lain di wilayah Kecamatan Langsa Lama”, kata Camat Langsa Lama H.Zakaria, SE .
Sementara itu, Kapolsek Langsa Timur IPTU Surya D Sofyan SH, saat dikonfirmasi secara di sela- sela kegiatan mengatakan bahwa, ”Terbentuknya Gampong Tangguh Aceh ini dimaksudkan untuk mengajak dan melatih warga setempat agar benar- benar mampu secara mandiri mencegah bahkan menanggulangi penyebaran virus covid 19″, ujarnya Kapolsek Langsa Timur.
Penulis : Edi Raharjo
Editor : Sugiono
Publish : Agus